Tue, Mar 19, 2024


Digital Library
Universitas Pembangunan Panca Budi

Cari Koleksi

Koleksi Buku

Perpustakaan UNPAB saat ini memiliki koleksi buku sebanyak 13.214 judul dengan jumlah eksemplar sebanyak 24.670 buah dan terus bertambah berdasarkan kebutuhan bidang keilmuan yang bersumber dari pengadaan dan sumbangan. Terdiri dari buku fiksi dan non-fiksi. Buku-buku non-fiksi adalah koleksi buku berupa bukut teks, buku pengayaan, dan buku-buku umum. Sedangkan buku fiksi adalah buku-buku karya sastera seperti novel, cerpen, dll. Dalam penataan tata ruang, kedua jenis koleksi ini disimpan di dalam ruang koleksi. Kedua jenis koleksi buku ini dapat dipinjam untuk dibawa pulang oleh pemustaka.

Untuk memudahkan dalam temu balik kedua jenis koleksi ini, maka koleksi dikelompokkan dengan menggunakan sistem DDC (Dewey Decimal Clasification) dengan menggunakan kode angka desimal yang diletakkan pada punggung buku. Semua jenis koleksi ini dikelompokkan dalam 10 (sepuluh) besar rumpun ilmu pengetahuan, yaitu:

  • 000 – 099 Karya Umum
  • 100 – 199 Filsafat
  • 300 – 399 Ilmu Sosial
  • 400 – 399 Bahasa
  • 500 – 599 Ilmu Murni
  • 600 – 699 Pengetahuan Praktis
  • 700 – 799 Kesenian dan Hiburan
  • 800 – 899 Kesusastraan
  • 900 – 999 Sejarah

Links Pustaka